Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)

Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) adalah program yang dicanangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang bertujuan mendorong mahasiswa untuk menguasai berbagai keilmuan untuk bekal memasuki dunia kerja. Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) merupakan sebuah implementasi dari visi misi yang dimiliki oleh Presiden Joko Widodo guna menciptakan adanya SDM yang lebih unggul. Dalam penerapannya, lewat Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk 1 (satu) semester (setara dengan 20 SKS) menempuh pembelajaran di luar program studi pada perguruan tinggi yang sama dan paling lama 2 semester atau setara dengan 40 SKS menempuh pembelajaran pada program studi yang sama di perguruan tinggi yang berbeda, pembelajaran pada program studi yang berbeda di perguruan tinggi yang berbeda; dan/atau pembelajaran di luar perguruan tingginya. Jadi, mahasiswa nantinya secara tidak langsung akan diajak untuk belajar caranya hidup di lingkungan masyarakat. Pada dasarnya kebijakan tersebut bertujuan untuk dapat mengenalkan adanya dunia kerja pada mahasiswa sejak dini untuk jauh lebih siap kerja setelah lulus dari sebuah perguruan tinggi. Menteri Nadiem pada dasarnya telah menciptakan sebuah terobosan yang akan mendorong mahasiswa untuk bisa belajar selama dua semester diluar kampus. Perencanaan kampus merdeka menjadi sebuah upaya untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa dalam menentukan mata kuliah yang nantinya akan diambil (sumber : sevima.com).

Rekan-rekan mahasiswa untuk dapat mengenal lebih jauh program MBKM di setiap periodenya untuk itu dapat mengakses media sosial dan website resmi dari seluruh program yang sudah disediakan pada icon dibawah, harapan kami rekan-rekan mahasiswa dapat antusias untuk mengenal lebih dekat juga dapat memeprsiapkan syarat – syarat administrasi yang harus dipenuhi sehingga dapat mengikuti kesempatan disetiap program MBKM yang disediakan hal ini dapat berperan aktif sebagai peserta program tersebut. 

Kompetisi Mahasiswa Nasional

Kompetisi mahasiswa tingkat wilayah meliputi Olimpiade Nasional Matematika dan IPA – Perguruan Tinggi (ONMIPA-PT), Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (PILMAPRES) Program Sarjana, Nasional University Debating Championship (NUDC), dan Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI). berjenis kompetisi yang diselenggarakan di bidang Sains dan Teknologi serta Seni, Bahasa, dan Literasi. Kompetisi dilaksanakan dalam bentuk individu maupun kelompok. Peserta yang lolos dalam seleksi tingkat perguruan tinggi akan mengikuti seleksi tingkat wilayah ini. Selanjutnya, peserta yang lolos seleksi tingkat wilayah akan mengikuti kompetisi mahasiswa tingkat nasional.

Galeri Kegiatan-kegiatan MBKM